Bupati Ipuk Fiestiandani Lantik Agus Mulyono sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Banyuwangi


Diplomasinews.net - Banyuwangi – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, resmi melantik Agus Mulyono sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Banyuwangi. Prosesi pelantikan digelar di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, tepatnya di Kantor Bupati Banyuwangi pada Selasa, 15 April 2025, sore.

Dalam sambutannya, Bupati Ipuk menyampaikan harapannya agar pejabat yang baru dilantik mampu menjalankan amanah dengan penuh integritas serta berkontribusi aktif dalam menjaga stabilitas dan kerukunan di tengah masyarakat.


“Jabatan ini adalah bentuk kepercayaan yang harus dijalankan dengan tanggung jawab dan dedikasi tinggi, terutama dalam menjaga persatuan serta merawat nilai-nilai kebangsaan di daerah,” ujar Ipuk.

Usai dilantik, Agus Mulyono menyampaikan rasa syukur dan komitmennya dalam menjalankan tugas sebagai Kepala Bakesbangpol. Ia menegaskan akan fokus pada penguatan wawasan kebangsaan, peningkatan koordinasi antar lembaga, serta menjaga kondusivitas wilayah Banyuwangi.

“Saya siap menjalankan tugas ini sebaik-baiknya. Kami akan berupaya memperkuat sinergi dengan berbagai elemen masyarakat demi menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan harmonis,” ujar Agus Mulyono.

Courtesy : Bakesbangpol
Publisher : Oma Prilly

Related

Cover Story 2236279409041262053

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item