Ketika PKH dan BPNT Digerojok di Desa Tamanagung, Kades Suharto : By Name dan By Address

BY NAME, BY ADDRESS : Gelaran program BPNT dan PKH di pendapa Desa Tamanagung, Banyuwangi, Jawa Timur. [ image : budibronk ]

Diplomasinews.net
- Tamanagung - Banyuwangi - Siang itu, 13.00 Wib, Sabtu, 01 Maret 2025, pendistribusian program BPNT dan PKH telah digelar di pendapa Desa Tamanagung, Kecamatan Cluring  Banyuwangi, Jawa Timur.

Sekadar footnote atau catatan kaki bahwa Program Keluarga Harapan [ PKH ] adalah program bantuan sosial tunai dari Kementerian Sosial yang diberikan kepada keluarga miskin dan rentan yang titik sasar dan tujuannya untuk membantu serta menopang keluarga miskin untuk meningkatkan taraf kesejahteraan sosial.

Sedangkan kegunamanfaatannya adalah membantu keluarga miskin dalam accessibility dalam layanan kesehatan, pendidikan, pangan, gizi, perawatan dan pendampingan. Bahkan program tersebut bisa membantu keluarga miskin untuk keluar dari himpitan kemiskinan.

Catatan yang dihimpun media online ini di lapangan bahwa sedikitnya 459 orang penerima program PKH itu tersebar di empat dusun. Yakni Dusun Sumberwaru, Krajan, Sumberjeruk serta Dusun Sagad.

Sementara itu, kepala desa [ Kades ] Tamanagung, Suharto ketika ditemui mengatakan bahwa di pendapa desanya telah digelar Program Keluarga Harapan [ PKH ] secara tunai dari Kementerian Sosial yang diulurberikan kepada keluarga miskin dan rentan itu sebanyak 459 orang penerima.

"Alhamdulillah, hingga acara usai berjalan dengan baik," pungkas orang nomor satu di pemdes Tamanagung  itu.

Contributor : BudiBronk
Editor : Roy Enhaer
Publisher : Oma Prilly

Related

Cover Story 6048830306784730545

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item