Ketika Polsek Tegaldlimo Ikuti 'Streaming' Program Pekarangan Pangan Lestari [ P2L ] di Pendapa Desa Kedungasri, Kapolsek Sadimun : Mandiri Pangan

MANDIRI PANGAN : Kapolsek Tegaldlimo, AKP Sadimun. [ image : roy ]

Diplomasinews.net
- Kedungasri - Tegaldlimo - Banyuwangi - Pagi itu, Senin, 24 Februari 2025, Polri dan Bhayangkari Polsek Tegaldlimo telah mengikuti streaming di pendapa Desa Kedungasri, Kecamatan Tegaldlimo terkait peluncurkan Program Pekarangan Pangan Lestari [ P2L ] yang ditayang live dari Akademi Kepolisian [ Akpol ] Semarang.

Catatan media online ini di pendapa Desa Kedungasri bahwa sejatinya program yang tayang langsung ke seluruh jajaran Polri itu bertujuan memanfaatkan pekarangan secara optimal untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan program makan bergizi gratis [ MBG ].

WELCOME : Kepala Desa [ Kades ] Kedungasri, Sunaryo. [ image : roy ]

Sementara itu, Kapolsek Tegaldlimo, AKP Sadimun, ketika ditemui usai kegiatan streaming mengatakan bahwa Bhayangkari bersama Polri sangat berperan penting dalam mendukung ketahanan pangan. Misalnya dengan memanfaatkan pekarangan rumah masyarakat sebagai bentuk nyata program P2L demi meningkatkan kemandirian pangan.

"Bisa tingkatkan ketahanan dan kemandirian pangan masyarakat bahkan ketahanan pangan nasional," pungkas Kapolsek Tegaldlimo itu.

Di saat dan tempat yang sama, kepala desa [ Kades ] Kedungasri, Sunaryo, ketika dijumpai usai acara mengatakan bahwa program Pekarangan Pangan Lestari [ P2L ] yang digelar secara live di pendapa desanya itu sesungguhnya sangat tepat secara geografis desa.

Pasalnya, lanjut kades, bahwa Desa Kedungasri memang jika dipilih sebagai titik percontohan role model program ketahanan pangan tersebut memang tidak salah.

Lanjutnya, di kawasan desanya sangat memungkinkan untuk dilibatkan sebagai titik ketahanan pangan yang kemudian berlanjut dengan program nasional makan bergizi gratis [ MBG ] itu.

Masih lanjut kades Kedungasri itu, bahwa masyarakat desanya mayoritas sebagai 'petani utun' yang jika diajak berkolaborasi terkait ketersediaan pangan untuk program makan bergizi gratis tersebut, pasti sangat welcome.

Lebih jauh kades Sunaryo mengatakan bahwa masyarakat petani di desanya pasti sangat diuntungkan terkait produksi pertanian mereka. Para petani tidak perlu jauh - jauh memasarkan produksi pertanian mereka. Cukup di sekitar desanya saja sudah bisa tercover hasil panen pertanian mereka. Apalagi demi menghadapi program nasional makan bergizi gratis tersebut pasti bisa menyerap hasil panen para petani.

"Para petani di desa kami pasti menyambut baik atas program MBG itu," ujar orang nomor satu di pemdes Kedungasri itu memungkasi.

Onliners : Roy/Yad/Pin/Kun
Editor : Roy Enhaer
Publisher : Oma Prilly

Related

Cover Story 748669990324183629

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item