Ketika Cabub Ipuk 'Cool Campaign' di Kalibaru, Ketua DPD Nasdem Banyuwangi Ali Mustofa : Harga Mati, Kami Kawal Hingga Jadi
SEJUK : Cabub Banyuwangi nomor urut 1, Hj. Ipuk Fiestiandani, MKP ketika di Kalibaru. [ image : roy ] |
DIPLOMASINEWS.NET - Kalibaru - Banyuwangi - Pagi itu, Kamis, 24 Oktober 2024, calon bupati [ Cabub ] Banyuwangi nomor urut 1, Hj. Ipuk Fiestiandani, MKP, telah hadir untuk menyambangi, menyapa sekaligus berdialog langsung dengan masyarakat di kawasan Kalibaru. Tak hanya itu, bahkan kandidat pilbub Banyuwangi, Ipuk itu juga dengan sigap menangkap aspirasi serta belanja masalah di tengah masyarakat.
Catatan media online ini di lapangan bahwa cool campaign, kampanye sejuk cabub Ipuk Fiestiandani di kawasan Kalibaru itu juga didukung penuh oleh Partai Nasdem yang dikomandani oleh Ketua DPD Nasdem Banyuwangi Ali Mustofa.
HARGA MATI : Ketua DPD Nasdem Banyuwangi Ali Mustofa ketika di tengah - tengah loyalis cabub Ipuk di Kalibaru. [ image : roy ] |
Sementara itu, Ketua DPD Nasdem Banyuwangi Ali Mustofa ketika ditemui di sela - sela kegiatan kampanye sejuk cabub Ipuk tersebut mengatakan bahwa pihaknya selalu mengawal sejak start awal perjalanan kandidasi cabub - cawabub Ipuk - Mujiono hingga menuju pendapa dan berakhir meraih kemenangan pada pilbub Banyuwangi 27 November 2024 mendatang.
" Pasangan Ipuk - Mujiono kami kawal terus hingga sukses," tegas politisi Nasdem itu.
Lanjut Ali Mustofa bahwa rangkaian kegiatan kandidat nomor 1 itu selama di kawasan Kalibaru disambut meriah dan gegap gempita oleh utamannya ratusan emak - emak yang kepingin bertatap muka langsung serta berjabat tangan dengan cabub incumbent itu. Cabub Ipuk juga melakukan serangkaian aksi sosial di tengah masyarakat Kalibaru.
Di tempat yang sama, demi menyambut cabub Ipuk, ratusan emak - emak telah memamerkan kepiawaiannya dalam bersenam ria.
"Nasdem berpesan kepada masyarakat bahwa jangan lupa untuk datang ke TPS dan jangan lupa pilih pasangan Ipuk - Mujiono nomor 1," pesan Ali Mustofa mengakhiri.
Onliners : Roy/Yad
Editor : Roy Enhaer
Publisher : Oma Prilly