Musrenbangdes Yosomulyo, Kades Joko : Harus Dikawal

DIKAWAL : kepala Desa Yosomulyo, Joko Purniawan berucap bahwa murenbangdes mesti dikawal. ( image : yad ) 

DIPLOMASINEWS.NET - YOSOMULYO - BANYUWANGI - Siang itu, Senin, 28 November 2022, pemerintah desa ( pemdes) Yosomulyo,  Kecamatan Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur telah menggelar musyawarah perencanaan pembangunan desa ( Musrenbangdes ) yang bertempat di pendopo desa tersebut.

Catatan media online ini di lapangan bahwa gelaran musrenbangdes tersebut dihadiri oleh orang nomor satu di desa itu yakni kades Joko Purniawan serta Bhabinsa, Bhabinkamtibmas bidang pendidikan, kesehatan, sarana dan prasarana, pelayanan publik serta seluruh staf desa tersebut.

Masih catatan media online ini bahwa gelaran musrenbangdes itu merupakan agenda rutin tahunan sebagai bentuk implementasi dalam konteks penyusunan rencana kerja ( renja ) pemerintahan desa tahun 2023 serta daftar usulan rencana kerja tahun 2024.

Lebih jauh, hal tersebut sebagai upaya percepatan pembangunan ekonomi inklusif dan berkualitas serta akseleratif. Juga di dalamnya termuat  insfratruktur tematik pariwisata untuk mendukung kawasan ekonomi strategis.

Sementara itu, kepala desa Yosomulyo, Joko Purniawan ketika di - confirm usai gelaran musrenbangdes mengatakan bahwa kegiatan itu juga melibatkan semua komponen masyarakat untuk menyetujui dan menyepakati skala prioritas pembangunan yang diajukan untuk tahun selanjutnya.

Lanjutnya, bahwa tujuan  musrenbangdes itu adalah melaksanakan perencanaan partisipatif di tingkat desa dengan melibatkan segenap komponen masyarakat. Sedangkan capaian dari musrenbang tersebut adalah menyepakati prioritas kebutuhan dan masalah yang sangat mendesak untuk direalisasikan dalam bentuk program maupun kegiatan pada tahun perencanaan dan tahun yang akan datang.

"Musrembang harus melelibatkan segenap komponen masyarakat desa," ucapnya. 

Ucapnya lagi, selanjutnya hal itu memuat kesepakatan tim delegasi desa yang akan memaparkan masalah untuk dibawa ke forum musrenbangdes pada level kecamatan.

Orang nomor satu di desa Yosomulyo itu juga berucap menyayangkan atas ketidakhadirannya pihak Kecamatan Gambiran pada helatan musrenbangdes tersebut. 

Saat itu juga, ucap kades Yosomulyo bahwa masyarakat 'nagih janji' soal reward pajak PBB senilai Rp. 150 juta untuk pembangunan gedung serba guna yang telah disetujui dan diketahui oleh seluruh masyarakat desa Yosomulyo.

Usai helatan musrenbangdes tersebut kades Yosomulyo berharap kedepannya bahwa usulan dari desa bisa dikawal untuk mendapatkan paket pembangunan di kabupaten agar menjadi prioritas utama. 

"Harus kita kawal agar menjadi prioritas utama," tegasnya mengakhiri.

Contributors : Jef/Kun/Yad
Edotor : Roy Enhaer
Publisher : Oma Prilly

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item