Cafe Boleh Buka, Obyek Wisata ‘Tutup’ Sementara
DIPLOMASINEWS.NET - BONDOWOSO - Sejumlah obyek wisata di Bondowoso, Jawa Timur diputuskan untuk ditutup sementara selama dua hari saat pergantian tahun nanti. Yakni pada 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022
Catatan media daring ini di lapangan bahwa keputusan penutupan tersebut merupakan hasil dari rapat koordinasi antara pemkab dengan Kodim 0822 serta Polres Bondowoso.
Sementara itu, Pj. Sekda Soekaryo ketika di - confirm, Rabu, 29 Desember 2021, berucap bahwa hal itu merupakan tindak lanjut Inmendagri Nomor 62 Tahun 2021 tanggal 22 November 2021 tentang PPKM Level 3 pada 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.
Lanjutnya, pihak pemkab memilih untuk menutup sejumlah tempat wisata sebagai upaya mencegah terjadinya ‘cluster’ baru penularan COVID-19.
“Kami antisipasi terjadinya kerumunan di tempat - tempat wisata,” ucapnya.
Ucapnya lagi, kondisi seperti itu dikhawatirkan tidak terdeteksi kemudian obyej wisata ditutup sementata dua hari pada puncak Nataru.
Masih ucapnya, sedangkan bagi para pelaku usaha, seperti cafe, restoran, warung makan dan minuman, juga hotel - hotel tetap diperbolehkan buka ketika Nataru.
“Asal mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya mengakhiri
Onliners : Bayu/Roy/Hasan
Editor : Roy Enhaer
Publisher : Oma Prilly