Gelar Lukisan Kanvas dari 'Barang Bekas'


TAK MAU KALAH MESKI ‘NDESO’ : Ketika berinterview dengan DIPLOMASINEWS.NET, Roziqon, salah satu guru seni rupa SMP 1 Pesanggaran, Banyuwangi, itu, berucap bahwa meski ‘sekolah ndeso’, ia tak ingin kalah dengan yang ‘kota’ [ images : roy enhaer/diplomasinews.net ]

 

DIPLOMASINEWS.NET_SARONGAN_PESANGGARAN_Para siswa SMP Negeri 1 Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, tengah menggelar pameran lukisan di halaman sekolah mereka. Pameran karya lukis dari hasil karya tangan-tangan terampil para siswa tersebut, cukup unik dan menarik.

Pasalnya, dalam menggelar pameran lukisan tersebut inovatif. Mereka sangat kreatif memanfaakan barang-barang berkas yang sudah tak layak pakai itu dijadikan bentuk pigura untuk membingkai kanvas yang telah dilukisinya.

“Kami telah memanfaatkan barang limbah dan benda bekas yang sudah tak layak pakai. Seperti, koran-koran bekas yang sudah dibuang-buang itu,” aku Shinta, siswa kelas 8 SMP ! Pesanggaran, ketika diwawancarai DILOMASINEWS.NET, di tengah karya lukisnya yang dipajang itu, Jumat, 15 Maret 2019.

Akunya lagi, ia memanfaatkan kertas bekas surat kabar yang tak layak dibaca itu dengan cara digunting kecil-kecil kemudian dilinting hingga membentuk gulungan kecil. Kemudian, gulungan yang telah jadi itu ditempelkan pada permukaan mengelilingi tepi pigura dengan cara direkatkan dengan lem.

BEKAS TAPI CERDAS : Shinta, salah satu siswi SMP 1 Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, itu, ketika menggalerikan karya lukisnya yang memanfaatkan dari barang-barang bekas yang terdapat di sekitar kita. [ images : roy enhaer/diplomasinews.net ] 

 

“Akhirnya, jadilah sebentuk pigura unik yang siap untuk membingkai lukisan di kanvas,” akunya bangga.

Sementara itu, salah satu guru seni rupa, Roziqon, SSn, mengatakan bahwa kegiatan pameran lukisan tersebut merupakan sebuah ajang mencari bibit-bibit yang bertalenta seni rupa. Masih katanya, para siswa itu sengaja dibiarkan bebas merdeka agar memunculkan ekspresi kemerdekaan mereka dalam bidang seni lukis. Tekatnya, meski sekolah SMP 1 Pesanggaran itu berada di wilayah terisolir dan paling ujung selatan dari Banyuwangi, pihaknya tak ingin ‘kalah’ berkompetisi dengan sekolah-sekolah di kota besar, baik dari sisi akademik atau non – akademik.

“Mudah-mudahan dengan model gelar lukisan seperti ini, para siswa bisa menemukan sendiri talentanya tanpa harus terkekang kebebasannya,” pungkas sarjana seni rupa itu ketika diwawancarai DIPLOMASINEWS.NET, di antara lukisan karya para siswa SMP 1 Pesanggaran, tersebut.       

Onliner          : nanang/andri
Editor             : roy enhaer

Related

Cover Story 704865878633962353

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item