WARGA RESAH, TIANG BETON DAN KABEL LISTRIK LEWATI ATAP RUMAH

DIPLOMASINews.NET_TEMUGURUH, SEMPU_ Tiang listrik dari beton yang kini menancap di perkampungan padat di Kampung Lebak, Dusun Krajan, RT 03/RW 04, Desa Temuguruh, Sempu itu diperbincangkan warga.

Pasalnya, tiang listrik beton itu menancap tepat di lahan milik warga dan bahkan berhimpitan dengan dinding mushala Peasntren Hidayatul Mubtadiin. Hal itu memicu kemarahan sejumlah warga dan mempertanyakan apa alasan PT PLN [ Persero ] itu ‘nekat’ menanam tiang beton di tengah populasi padat penduduk.  

“Tiang beton itu berpotensi mengancam keselamatan warga jika tidak ada upaya pembongkaran tiang-tiang tersebut,” kata Arofiq, SH, salah satu aktivis di Sempu, pada DIPLOMAMSINews.NET, Minggu, 02 September 2018. Lanjutnya, jalan kampung yang sudah sempit itu akan semakin menyempit ketika tiang-tiang beton itu tetap berdiri di kampung ini. Ia berharap agar keresahan sejumlah warga atas ‘ngawur’ nya pihak PT PLN yang tanpa izin dan ‘kulunowun’ sama sekali.

Sementara itu, ketua RT, Iksan, ketika ditemui media ini mengatakan bahwa berdirinya tiang-tiang beton listrik di wilayah RT nya tanpa ada kesepakatan dari warganya.

“PLN hanya izin secara lisan saja,” pungkasnya pada media online ini.   

Onliner  : tegas/diplomasinews.net
Editor     : roy enhaer




Related

Cover Story 8181142787013918529

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item